Alarm and Detection System

Upaya menjaga stabilitas keamanan lingkungan baik sipil ataupun militer menjadi kepentingan bersama bagi masyarakat. Dan untuk memberikan peringatan dini serta menghindarkan dari upaya pencurian serta pendeteksian benda logam yang umumnya terdapat pada senjata tajam, senjati api, bahan peledak dan barang berbahaya lainnya, diperlukan suatu alat dan sistem yang dapat meng-akomodir kebutuhan tersebut.

Alat pendeteksi logam (metal detector) adalah sebuah alat yang mampu mendeteksi keberadaan logam dalam jarak tertentu. Alat ini bisa berbentuk portable hand-held ataupun dibuat semacam gerbang yang berisi peralatan pendeteksi logam. Alat detektor logam sangat berguna dan biasa digunakan oleh petugas keamanan untuk memastikan setiap orang yang akan memasuki area tertentu bebas dari benda berbahaya seperti pistol, bom, senjata tajam ataupun barang logam berbahaya lainnya.

Alat detektor logam juga biasa digunakan oleh para arkeolog yaitu untuk mencari benda-benda logam yang tertimbun di bawah tanah, atau bisa juga digunakan untuk sekadar hobi untuk mencari barang-barang logam di bawah tanah.

handheld metal scanner
Handheld Metal Detector

Hand-held Metal detector adalah alat pendeteksi logam. Alat ini berbentuk handheld portable yang mudah dibawa kemana-mana. 

Alat ini biasanya digunakan oleh petugas keamanan untuk memeriksa barang bawaan dan memastikan seseorang yang hendak memasuki suatu gedung terbebas dari benda berbahaya seperti senjata api, senjata tajam, bom dan barang berbahaya lainnya.

Electronic Article Surveillance (EAS) anti theft system adalah sistem deteksi anti maling/pencurian berbentuk tiang dengan sirkuit elektronik dan antena didalamnya. 

Bekerja secara elektro-magnetic ataupun dengan teknologi RFID yang dipasang pada jalur/pintu masuk dan keluar suatu toko ataupun perpustakaan.

EAS anti theft system
EAS Gate Sensor Perpustakaan & Toko
WalkTrough Metal Detector
WalkThrough Metal Detector

Walkthrough metal detector adalah alat pendeteksi logam. Alat ini berbentuk seperti gerbang yang bisa dilalui oleh seseorang.

Alat ini biasanya digunakan oleh petugas keamanan untuk memeriksa dan memastikan barang bawaan atau seseorang yang hendak memasuki suatu gedung terbebas dari benda berbahaya seperti senjata api, senjata tajam, bom dan benda berbahaya lainnya.

Senjata api adalah salah satu contoh benda berbahaya berbahan logam yang umumnya digunakan oleh para pelaku kejahatan.

X-ray baggage scanner adalah alat pendeteksi isi barang bawaan seperti tas, koper dan lainnya. X-ray scanner akan membaca dan menampilkan isi barang bawaan pada layar monitor melalui pencitraan dari radiasi elektromagnetic atau sinar-x yang dipancarkan oleh alat tersebut.

X-ray Security Inspection Equipment
X-Ray Baggage Scanner
sistemakses.com
Intruder Alarm Sensor

Burglar sensor alarm adalah sistem sensor dan alarm pecegahan dan deteksi terhadap upaya pencurian yang bisa dipasang pada rumah, toko ataupun gudang Anda. Sensor saling terkoneksi dan mendeteksi pergerakan melalui sinar infra-merah dan sensor microwave. Memungkinkan untuk ditambahkan door sensor contact ataupun smoke detector untuk sistem deteksi lebih lanjut.